Intel Kodim 0201 Amankan 60 Ton Solar Subsidi 

Intel Kodim 0201 Amankan 60 Ton Solar Subsidi 

Medan - Unit Intel Kodim 0201/Medan, Kodam I/Bukit Barisan, berhasil mengamankan 60 ton solar subsidi yang ditimbun di sebuah gudang Jln Platina 3 Lalang Panjang, Lk XIII, Kelurahan Titi Papan, Kecamatan Medan Deli, Kota Medan, Sumatera Utara pada Rabu, (2/082023) Kemarin.

Hal ini disampaikan Kapendam I/BB, Kolonel Inf Rico J Siagian, SSos, dari Media Center Kodam I/BB, Jln Rotan No 1 ABC Petisah Tengah, Medan, Kamis (3/8/2023), setelah menerima informasi dari Dandim 0201/Medan, Kolonel Inf Ferry Muzawwad, SIP. 

Dijelaskan Kapendam, 60 ton solar subsidi yang diamankan itu terdiri dari 55 ton pada drum (tong), serta 5.000 liter (5 ton) pada truk tangki BK 9159 LW yang ditemukan di dalam gudang. 

"Seluruh solar subsidi ini diamankan melalui operasi penggerebekan Unit Intel Kodim 0201/Medan yang dipimpin Pasi Intel, Mayor Inf Ivan bersama 10 personil, serta didampingi unsur Forkopimca Medan Deli dan Satreskrim Polres Belawan, " Ujar Kapendam. 

Terendusnya keberadaan gudang penimbunan BBM ini bermula dari pengaduan masyarakat kepada Babinsa Koramil 0201-11/Medan Deli, Sertu Samsul Kahar dan Sertu Suparno. 

"Warga curiga melihat truk tangki kerap keluar masuk ke gudang bekas pabrik PT Fast Mo yang sejak 2019 sudah tidak beroperasi. Oleh Babinsa, laporan warga diteruskan kepada Danramil 0201-11/MD, Kapten Czi TEJ Tobing yang selanjutnya meneruskan kepada Dandim 0201/Medan untuk diambil tindakan, " ungkap Kolonel Rico menguraikan kronologi penggerebekan. 

Ditambahkan Kolonel Rico, saat ini seluruh barang bukti sudah diserahkan ke Polres Belawan yang diterima Kasatreskrim, AKP Zikri Muamar, SIP. 

Keberhasilan Unit Intel Kodim 0201/Medan ini langsung mendapat apresiasi dari Pangdam I/BB, Mayjen TNI A Daniel Chardin, SE, MSi. 

"Pangdam I/Bukit Barisan memuji kesigapan, kepedulian dan sikap responsif Babinsa Koramil 0201-11/MD bersama Unit Intel Kodim 0201/Medan yang langsung menindaklanjuti pengaduan masyarakat di sekitarnya, " ucap Kolonel Rico meneruskan apresiasi Pangdam. 

Pangdam berharap, hal ini bisa menjadi motivasi bagi Prajurit jajaran Kodam I/BB lainnya, khususnya dalam mengimplementasikan perintah harian Kasad, yakni TNI AD harus hadir di tengah-tengah kesulitan masyarakat apapun bentuknya, dan senantiasa menjadi solusi.***(Fr) 

*Sumber : Pendam I/BB*

kodim 0201 medan kodam 1 bb dandim 0201 medan bbm subsidi intel 0201
Suferi

Suferi

Artikel Sebelumnya

LIVE! Situasi Terkini Aksi Demo Sejuta Buruh...

Artikel Berikutnya

Hendri Kampai: Macan Versus Banteng di Antara...

Berita terkait